Pada 29 Februari dan 4 Maret telah di adakan MoU UPY dengan DPP Ikatemi dan MoA antara Fakultas Saintek dengan DPC Ikatemi Bantul. Acara tersebut diadakan di ruang Rektor yang di hadiri pimpinan dan pejabat UPY serta dari DPP/ DPC Ikatemi Bantul antara lain, Ketua DPP Ikatemi, Bidang akademik DPP, Ketua DPD Yogyakarta, Ketua DPC Ikatemi Bantul, Ketua DPC Ikatemi Sleman, anggota Ikatemi RSUD Prambanan, RSUD Sardjito, Dinas Kesehatan Bantul, RS Respira Jogja, RSUD Sleman.
Sementara untuk MoA dengan Fakultas Saintek kedua belah pihak sepakat dengan penandatanganan oleh Bapak Agus Susilo Wibowo, S.T, M.M (DPP Ikatemi Pusat) dan Ibu Sugiarti Hartatik Ningsih, S.Tr (DPC Ikatemi Bantul). Untuk meningkatkan tridarma perguruan tinggi dan Prodi Teknologi Rekayasa Elektro-medis, peningkatan akreditasi Prodi Teknologi Rekayasa Elektro-medis UPY, hibah peralatan Rumah sakit untuk praktikum, peningkatan jumlah mahasiswa dan kelas RPL.
Acara tersebut berlangsung dengan baik dan sesuai harapan kedua belah pihak apa yang sudah didiskusikan dan dituangkan dalam perjanjian MoU dan MoA dapat terlaksana.